TAK LAGI APA ADANYA
- Rincian
- Diterbitkan hari Minggu, 01 Januari 2023 00:00
- Ditulis oleh Samuel Yudi Susanto
- Dibaca: 5562 kali
Baca: 2 KORINTUS 5:11–21
Jadi, siapa yang ada di dalam Kristus, ia adalah ciptaan baru: Yang lama sudah berlalu, sesungguhnya yang baru sudah datang. (2 Korintus 5:17)
Bacaan Alkitab Setahun:
Kejadian 1–3
Sebuah mobil tua dan usang teronggok di ruang sampah tempat penjualan mobil bekas. Mobil tua yang penuh karat itu teronggok di tempat penghancuran. Tak seorang pun meliriknya walau dahulu mobil itu tampak gagah. Kini ia hanyalah seonggok sampah yang tak berguna. Hingga seorang pria setengah baya tampak berdiri di samping mobil usang itu sambil tangannya menepuk-nepuk bodi mobil yang bunyinya sudah tidak merdu itu. Tampaknya pria itu tertarik kepadanya. Lalu ia pun membayar tunai kepada pemiliknya dengan harga yang sangat murah.
Sambil memberikan kunci mobil itu, sang penjual berkata, “Saya jual mobil ini kepada Anda dengan kondisi ‘apa adanya’.” Pria itu mengangguk setuju. Penjual mobil itu tidak menyadari jika di hadapannya itu adalah seorang ahli modifikasi mobil. Ratusan mobil tua, usang, murah dan terbuang telah diubahnya menjadi mobil baru nan indah yang bernilai tinggi. Di tangannya, mobil yang apa adanya itu diubahnya menjadi mobil yang begitu istimewa.
Layaknya mobil usang, itulah hidup kita dahulu. Dosa menjadikan hidup kita bak seonggok sampah yang sepantasnya dibuang dan dibinasakan. Namun, Allah tetap mencari kita. Itulah alasan mengapa Allah memberikan Anak-Nya yang tunggal untuk mati demi membeli lunas hidup kita. Kondisi hidup kita yang tidak berharga itu telah dibeli Allah, bukan dengan emas atau perak, namun dengan darah yang begitu mahal. Dia ahli mendandani hidup manusia. Separah apa pun hidup kita, Allah sanggup menjadikannya sebagai ciptaan yang baru. Hidup kita yang usang bak sampah itu sudah berlalu dan Dia tidak akan pernah menjual hidup kita berapa pun harganya!
—SYS/www.renunganharian.net
YESUS TELAH MEMBAYAR LUNAS HIDUP KITA YANG LAYAK DIBINASAKAN
DAN DIUBAH-NYA MENJADI CIPTAAN BARU UNTUK DISELAMATKAN
Anda diberkati melalui Renungan Harian®?
Jadilah berkat dengan mendukung pelayanan kami.
Rek. BCA No. 456 500 8880 a.n. Yayasan Pelayanan Gloria